19 Januari 2013
Bulan November lalu telah dilakukan serah terima pesawat DHC-6 seri 400 dari pabrik pembuatnya Viking Air Kanada kepada pemerintah Vietnam. Penyerahan pesawat pertama dari 6 unit pesanan ini dilakukan di Victoria International Airport Kanada, tampak pesawat ini masih memakai nomor registrasi Kanada.
Vietnam memesan 6 unit pesawat ini pada bulan Mei 2010 yang akan digunakan dalam Wing pertama Angkatan Laut negara tersebut. Tiga pesawat akan dibuat dalam konfigurasi VIP, commuter dan utlities sedangkan 3 lainnya dalam konfigurasi Guardian 400 varian patroli maritim dengan kemampuan amfibi.
Twin Otter 400 dapat dipasang kursi maksimal untuk 19 penumpang, sedangkan varian Guardian 400 pada roda pendaratnya akan dilengkapi dengan peralatan pendarat di atas air (amphibious float), dengan peralatan ini maka selain fungsi maritime surveillance pesawat ini dapat juga difungsikan untuk SAR maritim.
Twin Otter merupakan pesawat angkut ringan yang terbang pertama kali pada tahun 1965, produksi pesawat ini akhirnya dilanjutkan oleh Viking Air setelah sebelumnya diproduksi oleh De Havilland Canada. Total populasi telah melebihi 850 unit terdiri dari seri 100, 110, 200, 300, 300M, 310, 320, dan 300S. Seri 400 diperkenalkan pada tahun 2010 dan saat ini order produksi sampai dengan tahun 2014 sudah penuh.
Kelebihan Twin Otter selain kemampuannya untuk menanjak dengan cepat adalah mampu dioperasikan pada landasan yang pendek (STOL). Untuk take off hanya diperlukan panjang landasan 1.200 ft (366 m) sedangkan untuk landing 1.050 feet (320 m). Pesawat dengan berat kosong 3,2 ton dan MTOW 5,6 ton ini mempunyai endurance standar 6,9 jam (1,480 km) namun bila ditambahkan tangki untuk penerbangan jarak jauh kemampuannya dapat bertambah hingga mencapai 8,7 jam (1,832 km). Dengan versi Guardian 400 maka satu fungsi lebih dari pesawat ini dapat ditambahkan yaitu kemampuannya untuk beroperasi amfibi sehingga cocok dioperasikan untuk Angkatan Laut dan Coast Guard.
(Defense Studies)